Daftar Roster Tim Liquid ID MPL ID Season 14, Hadirkan Dua Pemain Baru!
2 mins read

Daftar Roster Tim Liquid ID MPL ID Season 14, Hadirkan Dua Pemain Baru!

Turnamen Mobile Legends Professional League Indonesia (MPL ID) Season 14 kembali digelar, dan kali ini Tim Liquid ID membawa sejumlah perubahan yang sangat dinantikan. Setelah beberapa musim kurang memuaskan, roster Tim Liquid ID  MPL Season 14 kini siap bangkit dengan sejumlah tambahan pemain serta strategi baru yang disiapkan oleh manajemen dan pelatih. Nama-nama baru dan wajah-wajah veteran kini akan bahu-membahu akan membawa tim ini kembali ke puncak klasemen. Lalu, siapa saja yang masuk dalam daftar roster Tim Liquid ID MPL ID Season 14?

Daftar Roster Tim Liquid ID MPL ID Season 14

Tim Liquid ID akhirnya mengumumkan roster mereka untuk MPL ID Season 14. Meski ada beberapa pemain yang sudah dikenal, roster Tim Liquid ID MPL ID Season 14 juga menghadirkan wajah-wajah baru yang siap memberikan warna berbeda di persaingan MPL ID S14 kali ini. Berikut adalah daftar roster lengkapnya:

  • TLID ARAN – EXP Laner
  • TLID KING GUGUN – Jungler
  • TLID RIICHI – Midlaner
  • TLID KABUKI – Gold Laner
  • TLID YAWI – Roamer
  • TLID JEYMZ – EXP Laner (Cadangan)
  • TLID AERONSHIKII – Gold Laner (Cadangan)
  • TLID SAINTDELUCAZ – Pelatih
  • TLID FACEHUGGER – Asisten Pelatih

Roster ini terdiri dari kombinasi pemain veteran seperti Kabuki dan Yawi, serta talenta muda berbakat seperti Aran, King Gugun, dan Riichi. Penambahan pemain rookie dari MDL seperti Jeymz dan Aeronnshikii juga menunjukkan bahwa Tim Liquid ID serius membangun masa depan yang lebih cerah dengan menggabungkan pengalaman dan semangat muda.

Analisa Roster Tim Liquid ID di MPL ID Season 14

Melihat komposisi roster Tim Liquid ID MPL ID S14, ada beberapa perubahan menarik yang patut diperhatikan. Pertama, Aran dan King Gugun kembali menjadi andalan tim di jalur EXP dan Jungle. Kedatangan Jeymz di posisi cadangan EXP Laner memberikan opsi fleksibilitas taktik di jalur tersebut.

Di posisi Gold Laner, Kabuki yang merupakan pemain veteran masih menjadi pilihan utama. Namun, kehadiran Aeronnshikii, salah satu talenta muda yang paling berkembang di MDL ID Season 9, akan memanaskan persaingan internal. Dengan statusnya sebagai Most Improved Player di MDL ID, Aeronnshikii bisa menjadi kunci rotasi yang efektif dan membantu menjaga performa tim tetap stabil sepanjang musim.

Perubahan tak hanya datang dari segi pemain, tetapi juga dari tim kepelatihan. SaintDelucaz didatangkan untuk menggantikan pelatih sebelumnya dengan harapan membawa pendekatan taktik baru yang lebih segar. Facehugger yang sebelumnya menjadi pemain andalan, kini naik sebagai asisten pelatih, membawa pengalaman bermainnya langsung ke dalam strategi tim.

Yang menarik adalah strategi yang diterapkan oleh manajemen Tim Liquid ID yang terinspirasi oleh kesuksesan mereka di Filipina bersama Team Liquid PH. Hal ini menjadi sinyal bahwa tim ini serius memanfaatkan pendekatan yang terbukti efektif untuk mengangkat performa mereka di level M-Series.